Maghfuroh, Siti (2021) APLIKASI PEMBELAJARAN INTERAKTIF MENGENAL ALAT MUSIK RITMIS UNTUK SISWA SEKOLAH DASAR BERBASIS AUGMENTED REALITY DENGAN METODE USER DEFINED TARGET (STUDI KASUS : SD NEGERI KALIWLINGI 01). Diploma thesis, DIV Teknik Informatika Politeknik harapan Bersama.
Text (Siti Maghfuroh_TI.361.21)
JURNAL.pdf Download (959kB) |
|
Text (Siti Maghfuroh_TI.361.21)
LAPORAN FULL.pdf Download (5MB) |
Abstract
Salah satu materi dalam mata pelajaran Seni Budaya Dan Prakarya (SBDP) adalah mempelajari alat musik ritmis. Terbatasnya sarana dan prasarana penunjang pembelajaran dalam mempelajari alat musik ritmis, seringkali membuat pembelajaran tersebut dianggap kurang begitu bermanfaat sehingga pembelajaran tersebut seringkali terabaikan atau hanya berupa materi yang diajarkan. Dalam penyampaian materi pembelajaran guru masih menggunakan metode konvensional dengan menggunakan alat bantu berupa buku teks (bupena) serta gambar 2D. Penelitian ini menghasilkan media pembelajaran berbasis augmented reality untuk membantu proses belajar mengajar. Membantu guru dalam menyampaikan materi pembelajaran serta membantu meningkatkan minat siswa dalam mempelajari alat musik ritmis. Augmented reality dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran yang menampilkan materi ajar dalam bentuk 3D. Dengan menggunakan metode user defined target untuk menampilkan objek 3D tidak memerlukan marker khusus sehinga penggunaanya akan lebih fleksibel. Pengujian aplikasi dengan menggunakan metode black box testing dan usability testing. Hasil pengujian menggunakan metode black box testing menunjukan bahwa semua fitur dalam aplikasi dapat berjalan dengan baik. Sedangkan, pengujian menggunakan metode usability testing diperoleh skor dari penilaian siswa sebesar 77.2% dan penilaian guru sebesar 76.8% yang artinya aplikasi ini mendapat respon yang baik sehingga layak diimplementasikan sebagai media pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy |
Divisions: | Teknik > Diploma III Teknik Mesin |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id |
Date Deposited: | 17 Dec 2021 09:19 |
Last Modified: | 17 Dec 2021 09:19 |
URI: | http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/939 |
Actions (login required)
View Item |