PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN TUNAI BERBASIS MACRO VBA PADA TOKO KELONTONG RAJA

Oktaviani, Aristina Afiza (2023) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN TUNAI BERBASIS MACRO VBA PADA TOKO KELONTONG RAJA. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (TA_ARISTINA AFIZA OKTAVIANI_20030074)
TA_ARISTINA AFIZA OKTAVIANI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (15MB)

Abstract

Sistem Informasi Penjualan adalah sistem yang dapat mengorganisasikan serangkaian prosedur untuk mengolah data penjualan menjadi informasi penjualan yang berguna bagi pihak-pihak yang membutuhkannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang Sistem Informasi Penjualan Tunai Berbasis Macro VBA. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan studi literatur. Teknik analisis yang digunakan dalam rancangan sistem pada Microsoft Excel 2019 ini menggunakan Metode Sekuetial Linier yang termasuk metode pengembangan sistem perangkat lunak yang dimulai dari proses analisis perangkat lunak, dilanjutkan desain kemudian pemberian kode bahasa pemograman Macro Visual Basic for Aplication (VBA) dan diakhiri dengan pengujian perangkat lunak. Teknik penngujian pada sistem ini menggunakan metode Black Box Fungsional Testing dengan menguji fungsi atau fitur sebuah software tanpa harus memperhatikan detail software. Sistem ini mampu menghasilkan sebuah informasi berupa form input data, total penjualan, banyaknya barang yang terjual, laporan penjualan harian maupun keseluruhan, dan bukti transaksi penjualan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Akuntansi > Diploma III Akuntansi
Depositing User: mrs. Aristina Afiza Oktaviani
Date Deposited: 15 Aug 2023 08:28
Last Modified: 15 Aug 2023 08:28
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2410

Actions (login required)

View Item View Item