RANCANG BANGUN ALAT PENGERING DAN ALIRAN AIR OTOMATIS BERBASIS ARDUINO UNO

Ferdian, Riza (2022) RANCANG BANGUN ALAT PENGERING DAN ALIRAN AIR OTOMATIS BERBASIS ARDUINO UNO. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (TA KOM 3085.22 RIZ r)
LAPORAN TA RIZA FERDIAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text (Jurnal KOM 3085.22 RIZ r)
Jurnal Riza.pdf
Restricted to Registered users only

Download (387kB)

Abstract

Di berbagai tempat sering dijumpai wastafel atau tempat untuk mencuci tangan yang bekerja secara manual. Hal itu akan menjadi masalah di tengah maraknya wabah COVID-19 yang tengah melanda Indonesia. Untuk meminimalisir penyebaran wabah tersebut, maka dibuat suatu alat pengering dan aliran air otomatis berbasis arduino uno. Alatnya menggunakan mikrokontroller Arduino Uno sebagai pengolah data, Infrared sebagai sensor keberadaan tubuh manusia, relay sebagai aktuator, dan aplikasi sebagai kontrolingnya. Metode penelitian berisi prosedur penelitian dan diagram blok sistem serta rangkaian sistem. Pengujian sistem ini dilakukan dengan cara mendekatkan tangan pada bagian sensor 1 & 2 maka secara otomatis sensor akan mendeteksi adanya objek dan air akan mengalir lalu pengering akan menyala. Hasil pengujian didapatkan rentang jarak antara sensor dan tangan manusia sebesar 0 hingga 10 cm tepat didepan sensor. Jarak ini dinilai cukup karena cocok untuk penggunaan cuci tangan yang kisaran jaraknya memang sesuai dengan jarak cuci tangan sehari-hari.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Teknik > Diploma III Teknik Komputer
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 17 Mar 2023 04:07
Last Modified: 17 Mar 2023 04:07
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1725

Actions (login required)

View Item View Item