SISTEM MONITORING STATUS GALON DENGAN PENGAMAN BERBASIS IOT DENGAN ESP 32S DAN WEBSITE

Widyawati, Widyawati (2022) SISTEM MONITORING STATUS GALON DENGAN PENGAMAN BERBASIS IOT DENGAN ESP 32S DAN WEBSITE. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (KOM 2986.22 WID s)
LAPORAN TA Widyawati-17041038.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (KOM 2986.22 WID s)
Jurnal Widyawati - 17041038.pdf
Restricted to Registered users only

Download (227kB)

Abstract

Bagi masyarakat perkotaan penggunaan air di dalam teko dinilai kurang praktis, maka penggunaan air isi ulang galon dinilai lebih efisien. Perkantoran, sekolah maupun instansi Pemeritahan juga lebih memilih menggunakan air galon karena lebih mudah dan praktis. Meskipun kemudahan penggunaan air galon ini dianggap menjadi solusi, akan tetapi galon masih mempunyai keterbatasan terutama di beberapa perusahaan dimana staff maupun office boy masih harus mengecek secara manual setiap ruangan ketika air galon habis dan harus menggantinya, ini sangat mengganggu terutama apabila karyawan yang ingin minum harus terganggu karena air galon habis dan harus menunggu air galon di ganti dengan yang baru, pada bagian logistik atau General Affair juga pada akhirnya haruslah melakukan pendataan secara manual untuk menghitung total penggunaan air galon yang di konsumsi. Tujuan penelitian ini yaitu mampu membuat Sistem Smart Dispenser dengan mikrokontroler ESP32S dan HX711 dan memanfaatkan website sebagai monitoring ketika air galon habis. Website sebagai media monitoring volume air galon dan perhitungan jumlah galon yang di gunakan secara real-time. Prosedur penelitian yang digunakan yaitu rencana, analisa, rancang desain dan implementasi. Metode pengumpulan data yaitu, observasi, wawancara, studi literatur. Dengan adanya alat ini diharapkan dapat mempermudah dalam pemantauan jumlah ketersediaan air galon dan memberikan notifikasi ketika air galon habis. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, diketahuisistem dapat bekerja dengan baik. Hasil pengujian fungsionalitas, seluruh fitur yang terdapat di website dapat diakses dan digunakan dengan baik. Pengujian website dan prototype yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa server masih dapat berjalan dengan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Teknik > Diploma III Teknik Komputer
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 30 Jan 2023 05:28
Last Modified: 30 Jan 2023 05:28
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1572

Actions (login required)

View Item View Item