PENERAPAN METODE VOICE OVER (VO) PADA PEMBELAJARAN LISTENING UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA SAAT PEMBELAJARAN DARING

Fitria Brilianti, Dani and Zul Fauzi, Arief (2021) PENERAPAN METODE VOICE OVER (VO) PADA PEMBELAJARAN LISTENING UNTUK MENINGKATKAN KEMANDIRIAN BELAJAR MAHASISWA SAAT PEMBELAJARAN DARING. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (Dani Fitria Brilianti_Dosen.KOM.genap.21)
Dani Fitria Brilianti_03017327_penelitian.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pengajaran listening seringkali dapat menjadi momok tersendiri bagi mahasiswa akibat kurangnya referensi dosen untuk membantu proses pembelajaran listening khususnya pada pembelajaran daring. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian belajar mahasiswa saat pembelajaran daring, serta meningkatkan kemampuan mendengarkan dalam konteks personal/individual identification pada pengajaran listening dengan menerapkan metode voice over (vo). Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa DIII Teknik Komputer di Lingkungan Politeknik Harapan Bersama Kota Tegal dengan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif menggunakan metode Classroom Action Research (CAR) sebanyak dua siklus yang masing-masing siklus terdiri dari empat tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menggunakan tes, kuisioner, wawancara, observasi, dan refleksi sesuai dengan panduan Action Research. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa rata-rata pre test sebesar 50, setelah mendaptkan treatment pada siklus 1, menghasilkan kenaikan pada rerata siklus 1 yaitu 76.5. Kemudian ditingkatkan lagi pada siklus 2 sehingga mendapatkan hasil rerata sebesar 88.5. Adapun total kenaikan rerata pre-test dan siklus 2 adalah sebesar 56%. Hal tersebut menunjukkan bahwa Voice over (vo) method terbukti dapat meningkatkan kemampuan listening skill mahasiswa dalam pembelajaran listening secara daring. Voice over (vo) method terbukti efektif dalam meningkatkan kemandirian belajar mahasiswa dalam pengajaran listening skill secara daring. Video blog merupakan salah satu alternatif media yang dapat diterapkan dalam proses pembelajaran dan dapat dikembangkan/diaplikasikan dalam English learning skill lainnya dengan cukup mudah dan efisien. Kata Kunci: voice over (vo), listening, kemandirian belajar, pembelajaran daring

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Teknik > Diploma III Teknik Komputer
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 28 Dec 2021 02:23
Last Modified: 28 Dec 2021 02:23
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/970

Actions (login required)

View Item View Item