SISTEM MONITORING ALAT PEMOTONG KENTANG MUSTOFA BERBASIS WEBSITE DAN IoT (Internet Of Things)

Azmi, Luthfiah (2023) SISTEM MONITORING ALAT PEMOTONG KENTANG MUSTOFA BERBASIS WEBSITE DAN IoT (Internet Of Things). Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (Tugas Akhir_LUTHFIAHAZMI_20040062_KOM)
Tugas Akhir_LUTHFIAHAZMI_20040062_KOM.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Dalam proses produksinya umkm Berkah Kentang Mustofa di Kota Purwokerto, dapat memproduksi kentang rata-rata 50kg-100kg hingga lebih perminggu. Hal ini menyebabkan sang pemilik umkm sangat kesulitan dalam melakukan pembukuan data produksinya secara manual yang menyebabkan tidak teraturnya jumlah hasil produksi UMKM. Pemilik usaha jadi tidak dapat mengetahui dengan pasti berapa kentang yang diproduksi setiap hari, serta bulannya sehingga ia kesulitan untuk mengetahui naik atau turunnya jumlah pesanan dari usaha yang dimilikinya. Oleh karena itu, penggunaan teknologi sangat tepat untuk mengatasi hambatan yang dialami oleh pengusaha. Perkembangan teknologi yang sangat pesat dapat dimanfaatkan sebagai media monitoring hasil produksi agar data dapat dipantau dengan mudah. Sistem ini bekerja dengan menampilkan data yang terekam oleh sensor load cell dengan output data berat kentang yang di potong. dengan membuatkan sebuah “ Sistem Monitoring Alat Pemotong Kentang Mustofa Berbasis Website dan IoT (Internet Of Things) “. Sistem tersebut nantinya akan mampu memberikan informasi report data pemotongan perhari, dan perbulan beserta jumlah total hasil pemotongan keseluruhan di setiap kolom hari, dan bulan yang dibutuhkan oleh pemilik usaha. Kata Kunci : Monitoring, Kentang Mustofa, Website, Internet Of Things

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology
Divisions: Teknik > Diploma III Teknik Komputer
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 06 Mar 2024 08:16
Last Modified: 06 Mar 2024 08:16
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/3587

Actions (login required)

View Item View Item