FORMULASI DAN UJI SIFAT FISIK SEDIAAN GEL EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) SEBAGAI PEWARNA RAMBUT ALAMI

Nabila, Rara Ninda Friski (2023) FORMULASI DAN UJI SIFAT FISIK SEDIAAN GEL EKSTRAK DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava L.) SEBAGAI PEWARNA RAMBUT ALAMI. Diploma thesis, POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA.

[img] Text (Tugas Akhir_Rara Ninda Friski N_20080149)
TA rara edit 30 Agustus_protect.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Sediaan pewarna rambut adalah kosmetika yang digunakan dalam tata rias rambut untuk mewarnai rambut, baik untuk mengembalikan warna rambut asalnya atau warna lain. Salah satu tumbuhan yang dapat dimanfaatkan yaitu daun Jambu Biji (Psidium guajava L.). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bahwa zat warna daun Jambu Biji dapat digunakan dalam sediaan pewarna rambut dengan penambahan bahan Hydroxyprophyl Methylcellulose (HMPC) dan mengetahui konsentrasi ekstrak yang menghasilkan warna coklat pekat. Penelitian ini merupakan eksperimen, menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol 70%. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Sampel berupa ekstrak daun Jambu Biji dengan konsentrasi masing-masing formula 0,25%, 0,5% dan 1%. Kemudian sediaan pewarna rambut dilakukan uji sifat fisik meliputi organoleptis, uji pH, uji homogenitas, uji daya lekat, uji daya sebar, dan uji efektivitas. Analisis data menggunakan Oneway Anova. Hasil penelitian menujukkan bahwa daun Jambu Biji dapat digunakan sebagai gel pewarna rambut alami. Formulasi gel yang memberikan warna paling baik yaitu formulasi III dengan penambahan ekstrak sebesar 1% dan memiliki warna paling mencolok coklat pekat. Kemudian tidak ada pengaruh perbedaan konsentrasi ekstrak daun Jambu Biji terhadap uji sifat fisik sediaan gel. Dapat disimpulkan bahwa formula yang paling baik adalah formulasi III. Kata Kunci: Daun Jambu Biji, Pewarna Rambut Alami, Uji Sifat Fisik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Kesehatan > Diploma III Farmasi
Depositing User: Rara Ninda Friski Nabila
Date Deposited: 04 Dec 2023 02:23
Last Modified: 04 Dec 2023 02:23
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2829

Actions (login required)

View Item View Item