APLIKASI ANALISIS SENTIMEN TOKOH PUBLIK INDONESIA PADA TWITTER MENGGUNAKAN ALGORITMA SVM BERBASIS WEBSITE

Prasetyo, Hendra Estu (2023) APLIKASI ANALISIS SENTIMEN TOKOH PUBLIK INDONESIA PADA TWITTER MENGGUNAKAN ALGORITMA SVM BERBASIS WEBSITE. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (Skripsi_Hendra Estu Prasetyo_19090092)
19090092_Hendra Estu Prasetyo_protect.pdf
Restricted to Registered users only

Download (21MB) | Request a copy

Abstract

Media sosial, khususnya Twitter, telah menjadi platform populer bagi individu dari berbagai kelompok usia dan lokasi untuk menyampaikan pendapat tentang tokoh publik dan aktivitasnya. Pendapat yang diungkapkan dapat bervariasi, mencakup penilaian positif dan negatif. Hal ini dapat memicu perdebatan dan permusuhan di dunia maya. Namun, banyaknya tweet mengenai tokoh publik dapat menjadi sumber berharga untuk mengetahui pandangan masyarakat tentang para tokoh publik, yang dapat digunakan sebagai faktor penentu dalam pembuatan kebijakan. Analisis sentimen dengan menggunakan algoritma Support Vector Machine (SVM) menjadi pendekatan yang menjanjikan untuk memahami perubahan pendapat masyarakat terhadap tokoh publik. Oleh karena itu, dibutuhkan pengembangan aplikasi untuk melakukan analisis sentimen terhadap tweet tentang tokoh publik di Twitter menggunakan algoritma SVM guna mengklasifikasikan sentimen sebagai positif, negatif, atau netral. Kata kunci: Twitter, analisis sentimen, tokoh publik, SVM, aplikasi web.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology
T Technology > T Technical Information
Divisions: Teknik > Diploma IV Teknik Informatika
Depositing User: Hendra Estu Prasetyo
Date Deposited: 28 Aug 2023 10:16
Last Modified: 28 Aug 2023 10:16
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2686

Actions (login required)

View Item View Item