APLIKASI PENGELOLAAN SUKU CADANG ALAT BERAT DENGAN METODE BUFFER STOCK ALERT (STUDI KASUS : PT. ASTRINUSA JAYA DHARMA)

Wiranti Sonia, Gina (2023) APLIKASI PENGELOLAAN SUKU CADANG ALAT BERAT DENGAN METODE BUFFER STOCK ALERT (STUDI KASUS : PT. ASTRINUSA JAYA DHARMA). Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (TA_GINA SONIA WIRANTI_19090062)
19090062-Gina Sonia Wiranti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (29MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh PT. Astrinusa Jaya Dharma terkait pengelolaan persediaan barang gudang. Masalah utama yang ditemui adalah kurangnya pemberitahuan mengenai stok minimum yang akurat, sehingga seringkali terjadi ketidaksesuaian antara data persediaan dalam sistem dengan jumlah stok fisik di gudang. Kondisi ini disebabkan oleh adanya potensi human error dalam proses pendataan dan pemantauan stok. Solusi yang diusulkan adalah implementasi metode Buffer Stock Alert. Metode ini mampu mencegah terjadinya kekurangan barang dengan memberikan notifikasi saat persediaan mencapai batas buffer stock yang telah ditentukan. Kelebihan dari metode ini adalah mampu mengoptimalkan persediaan suku cadang alat berat dengan menetapkan tingkat persediaan minimum yang efektif. Proses pengembangan aplikasi dilakukan berdasarkan pendekatan SDLC (Software Development Life Cycle), yang memastikan tahap perencanaan, analisis, desain, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan perangkat lunak secara sistematis. Hasil dari pengembangan adalah Aplikasi berbasis website yang mudah digunakan oleh karyawan PT. Astrinusa Jaya Dharma. Aplikasi ini menyediakan fitur Buffer Stock Alert dan laporan informasi yang relevan dengan kebutuhan perusahaan. Pengujian telah dilakukan dengan metode usability test, yang menunjukkan tingkat kemudahan penggunaan yang sangat baik, serta uji blackbox menggunakan Selenium IDE yang memiliki hasil valid dan akurat sesuai harapan. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu perusahaan dalam mengelola persediaan barang dengan efisien dan akurat. Kata Kunci : website, persediaan, SDLC (Software Development Life Cycle), Buffer Stock Alert.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology
T Technology > T Technical Information
Divisions: Teknik > Diploma IV Teknik Informatika
Depositing User: Gina Sonia Wiranti
Date Deposited: 28 Aug 2023 09:09
Last Modified: 28 Aug 2023 09:09
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2676

Actions (login required)

View Item View Item