DETERMINAN MINAT PENGGUNAAN E-WALLET SEBAGAI ALAT TRANSAKSI PADA PELANGGAN TOSERBA YOGYA TEGAL

AGUSTINA, WULAN (2023) DETERMINAN MINAT PENGGUNAAN E-WALLET SEBAGAI ALAT TRANSAKSI PADA PELANGGAN TOSERBA YOGYA TEGAL. Diploma thesis, POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA.

[img] Text (TA_WULAN AGUSTINA_20031001)
TUGAS AKHIR_WULAN AGUSTINA_20031001.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Minat penggunaan merupakan suatu keinginan seseorang atau alasan untuk melakukan perilaku tertentu jika mempunyai keinginan yang kuat untuk melakukannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis determinan minat penggunaan yang terdiri atas faktor persepsi manfaat, persepsi kemudahan, persepsi keamanan dan kepercayaan terhadap minat penggunaan e-wallet pada pelanggan Toserba Yogya Tegal. Data dalam penelitian ini merupakan data primer yang diperoleh dari kuesioner. Analisis data menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan SPSS (Statistika Deskriptif, Uji Instrumen, Uji Asumsi Klasik, Uji Normalitas, Uji Hipotesis, Regresi Linier Berganda). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dengan SPSS menunjukkan bahwa variabel persepsi manfaat berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan e-wallet yang ditunjukkan dengan nilai t_hitung sebesar 4,596 dan nilai signifikansi 0,005. Variabel persepsi kemudahan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan e-wallet yang ditunjukkan dengan nilai t_hitung sebesar 3,344 dan nilai signifikansi 0,002. Variabel persepsi keamanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan e-wallet yang ditunjukkan dengan nilai t_hitung sebesar 3,690 dan nilai signifikansi 0,001. Serta variabel kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan e-wallet yang ditunjukkan dengan nilai t_hitung sebesar 4,974 dan nilai signifikansi 0,000. Dapat disimpulkan terdapat pengaruh antara determinan minat penggunaan yang terdiri atas persepsi manfaat, persepsi kemudahan, persepsi keamanan dan kepercayaan terhadap minat penggunaan e-wallet di Toserba Yogya Tegal. Kata Kunci: Persepsi Manfaat, Persepsi Kemudahan, Persepsi Keamanan, Kepercayaan, Minat Penggunaan E-Wallet

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Akuntansi > Diploma III Akuntansi
Depositing User: Wulan Agustina
Date Deposited: 21 Aug 2023 09:54
Last Modified: 21 Aug 2023 09:54
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2508

Actions (login required)

View Item View Item