EFEKTIVITAS PENERAPAN SISTEM PENCATATAN DAN OTOMATISASI PENJURNALAN AKUNTANSI MENGGUNAKAN APLIKASI BACK OFFICE, APLIKASI BR.NET WEB BANKING DAN APLIKASI LHTK SISTEM PADA PT PNM MEKAAR SURADADI 2

Nurjanah, Dwi (2023) EFEKTIVITAS PENERAPAN SISTEM PENCATATAN DAN OTOMATISASI PENJURNALAN AKUNTANSI MENGGUNAKAN APLIKASI BACK OFFICE, APLIKASI BR.NET WEB BANKING DAN APLIKASI LHTK SISTEM PADA PT PNM MEKAAR SURADADI 2. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text
1. Tugas Akhir_Dwi Nurjanah_20031094.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan pesatnya kemajuan teknologi digital di seluruh sektor termasuk perbankan. Hal ini pun didukung dengan peraturan Bank Indonesia Nomor 22/23/PBI/2020 tentang sistem pembayaran dan keuangan digital. Merujuk pada peraturan tersebut seluruh elemen perbankan mulai melaksanakan digitalisasi akuntansi termasuk PT Permodalan Nasional Madani. Namun dalam penerapannya sistem yang digunakan oleh PT Permodalan Nasional Madani mengalami kendala, beberapa yang paling sering terjadi adalah downtime, delay dan traffic sistem. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana tingkat efektivitas penerapan sistem pencatatan dan otomatisasi penjurnalan akuntansi pada PT PNM Mekaar Suradadi 2 agar dilakukan upaya – upaya peningkatan efektivitasnya. Subjek penelitian ini adalah PT PNM Mekaar Suradadi 2, dan yang menjadi objek adalah aplikasi akuntansi berupa Mekaar Digi Back Office, BR.Net Web Banking dan LHTK Sistem. Dalam penelitian ini data diperoleh melalui studi pustaka, dokumentasi dan wawancara. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem aplikasi yang digunakan oleh PT Permodalan Nasional Madani sudah efektif. Hal ini dibuktikan dengan melihat hasil uji kelayakan TELOS dan PIECES yang mana seluruh aspek dinilai layak. Adapun Upaya peningkatan efektivitas sistem yang dapat dilakukan yaitu dengan melakukan monitoring dan evaluasi, melakukan uji kelayakan secara berkala dan membuat jadwal maintenance sistem yang teratur. Kata Kunci: Efektivitas Sistem, Aplikasi Akuntansi, Uji Kelayakan TELOS, PIECES

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Akuntansi > Diploma III Akuntansi
Depositing User: Dwi Nurjanah
Date Deposited: 23 Aug 2023 08:39
Last Modified: 23 Aug 2023 08:39
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2497

Actions (login required)

View Item View Item