GAMBARAN PENGGUNAAN AMLODIPIN DAN KOMBINASINYA PADA PASIEN HIPERTENSI RAWAT JALAN DI PUSKESMAS TALANG KABUPATEN TEGAL

Amiliyani, Lizah (2023) GAMBARAN PENGGUNAAN AMLODIPIN DAN KOMBINASINYA PADA PASIEN HIPERTENSI RAWAT JALAN DI PUSKESMAS TALANG KABUPATEN TEGAL. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (Tugas Akhir_Lizah Amiliyani_20080124)
TUGAS AKHIR LIZAH AMILIYANI 20080124.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Amlodipin atau turunan garamnya berupa amlodipin besylate mempunyai nama kimia yaitu aminoethoxy methyl-4-(2chlorophenyl)-3-ethoxycarbonyl-5-methoxycarbonyl-6-methyl 1,4 dihydropyridine benzene sulfonate. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penggunaan obat amlodipin dan kombinasinya pada pasien hipertensi di Puskesmas Talang Kabupaten Tegal. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Teknik sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel penelitian ini adalah data resep dan rekam medis pasien hipertensi yang mendapatkan obat amlodipin di Puskesmas Talang Kabupaten Tegal pada bulan April-Agustus 2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pasien hipertensi berdasarkan jenis kelamin menunjukkan presentase tertinggi adalah perempuan (72,7%). Berdasarkan usia tertinggi yaitu 56-65 tahun (37,6%) dngan klasifikasi tekanan darah Stage Hipertensi 2 (55,8%). Penyakit penyerta terbanyak yaitu myalgia (32,4%). Penggunaan kombinasi obat amlodipin 5 mg dan asam mefenamat 500 mg dari total sampel didapatkan sebanyak 20,7%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Kesehatan > Diploma III Farmasi
Depositing User: Lizah Amiliyani
Date Deposited: 27 Jul 2023 04:55
Last Modified: 27 Jul 2023 04:55
URI: http://repository.poltekharber.ac.id/id/eprint/2034

Actions (login required)

View Item View Item