ANALISIS KINERJA KEUANGAN DENGAN PENDEKATAN VALUE FOR MONEY PADA PEMERINTAH KOTA TEGAL

Novianti, Nur (2022) ANALISIS KINERJA KEUANGAN DENGAN PENDEKATAN VALUE FOR MONEY PADA PEMERINTAH KOTA TEGAL. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (3469 Nur Novianti)
TA Nur Novianti_19031079_Hesti Widianti,SE, M.SI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Pemerintah Kota Tegal menggunakan sistem anggaran berbasis kinerja, selaku sektor publik perlu melakukan analisis laporan keuangan untuk menilai kinerja keuangan yang digunakan untuk mengetahui pengelolaan anggaran telah direalisasikan sesuai dengan prinsip value for money. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan pada Pemerintah Kota Tegal selama tiga tahun 2018-2020 yang diukur dengan menggunakan metode value for money. Pengukuran kinerja keuangan melalui pendekatan value for money yaitu dengan melakukan perhitungan 3 rasio yaitu, rasio ekonomis, efisien, efektivitas. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan studi pustaka. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemerintah Kota Tegal dalam kurun waktu 2018-2020 menunjukkan hasil cukup ekonomis, dapat dikatakan cukup ekonomis karena memiliki nilai rata-rata rasio ekonomis yaitu sebesar 86,51%. Dari segi efisiensi dalam kurun waktu 2018-2020 menunjukkan hasil kurang efisien, dapat dikatakan kurang efisien karena nilai rata- rata rasio efisien yaitu sebesar 98,93%. Dari segi efektivitas dalam kurun waktu 2018-2020 menunjukkan hasil efektif, dapat dikatakan efektif karena memiliki nilai rata-rata rasio efektivitas yaitu sebesar 96,34%. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan pada Pemerintah Kota Tegal sudah optimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Akuntansi > Diploma III Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 15 Jun 2023 02:22
Last Modified: 15 Jun 2023 02:22
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/2012

Actions (login required)

View Item View Item