RANCANG BANGUN PROTOTYPE SISTEM PENGHITUNG JUMLAH PENONTON PADA STADION SEPAK BOLA YOS SUDARSO BERBASIS IOT

Yuniardi, Tyrsa Ade (2022) RANCANG BANGUN PROTOTYPE SISTEM PENGHITUNG JUMLAH PENONTON PADA STADION SEPAK BOLA YOS SUDARSO BERBASIS IOT. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (Jurnal KOM 3068.22 TYR r)
Jurnal TA_Tyrsa Ade Y_19040101.pdf
Restricted to Registered users only

Download (887kB)
[img] Text (TA KOM 3068.22 TYR r)
Laporan TA_Tyrsa Ade Y_19040101 (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Stadion Yos Sudarso merupakan stadion sepak bola kebanggaan warga Kota Tegal, berbagai event pergelaran seperti ajang pertandingan sepak bola, live music dan ajang-ajang yang lainnya yang memungkinkan aktivitas orang banyak didalamnya sering dilakukan pada stadion ini. Tetapi masih banyak orang-orang yang kurang bertanggung jawab ketika tidak punya tiket untuk menonton event tetapi tetep masuk ke stadion, terlebih lagi sering didapatkan jumlah penonton yang berada didalam stadion dengan tiket yang sudah disediakan mengalami perbedaan jumlah. Stadion ini sistem penghitung penonton masih menggunakan cara manual yaitu petugas pada pintu masuk stadion secara terus menerus menekan Digital Mini Finger. . Maka dari itu perlu adanya sebuah alat yang bisa menghitung berapa banyak jumlah orang yang masuk ke stadion dan mengolah data tersebut sehingga orang-orang yang tidak punya tiket masuk tidak dapat terbaca pada alat agar mempermudah panitia atau pengurus stadion untuk menghitung penonton yang hadir. Setelah melihat permasalahan yang ada muncul sebuah ide untuk membuat prototype untuk tugas akhir dengan judul Prototype Sistem Penghitung Penonton Pada Stadion Sepak Bola Menggunakan Sensor Pir (Passive Infra Red). Sistem ini menggunakan mikrokontroller Arduino Dengan memanfaatkan sensor PIR (Passive InfraRed) bisa digunakan sebagai penghitung jumlah pengunjung yang hadir. Dari hasil simulasi didapatkan bahwa tidak terdapat selisih jumlah angka pengunjung yang masuk dengan yang ditampilkan pada LCD. Maka alat ini bisa memberikan solusi dari permasalahan ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Teknik > Diploma III Teknik Komputer
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 06 Feb 2023 11:22
Last Modified: 06 Feb 2023 11:22
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1688

Actions (login required)

View Item View Item