PEMBUATAN GERAK ANIMASI 2D SEBAGAI MEDIA KAMPANYE TUNTAS MAKAN SAYUR DALAM VIDEO ANIMASI PETUALANGAN DIDI DI DUNIA SAYURAN

Zamroni, Akhmad (2022) PEMBUATAN GERAK ANIMASI 2D SEBAGAI MEDIA KAMPANYE TUNTAS MAKAN SAYUR DALAM VIDEO ANIMASI PETUALANGAN DIDI DI DUNIA SAYURAN. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (DKV 0042.22 AKH p)
FINAL REV_TUGAS AKHIR_Akhmad Zamroni_19121036_LOCK.pdf
Restricted to Registered users only

Download (31MB)

Abstract

Kurangnya konsumsi sayur pada anak usia 13 – 15 tahun menjadi permasalahan bagi orang tua. Berdasarkan studi literatur Kemenkes RI, tercatat sebesar 8,3% anak usia 13 - 15 tahun memiliki kondisi tinggi badan pendek serta 1,0% anak memiliki kondisi tubuh kurus di area Jawa Tengah. Penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan cara mengobservasi data-data hasil wawancara dan kuesioner. Menurut data hasil rekapitulasi kuesioner dan wawancara yang dilaksanakan di SMPN 2 Dukuhwaru diperoleh sebanyak 94,7 % siswa yang menyukai dan termotivasi untuk mengkonsumsi sayuran, serta terdapat 5,3 % orang yang tidak tertarik. Dari 94,7 % orang siswa, 83,4 % yang masih menyisihkan sayuran yang mereka makan. Kurangnya media pembelajaran untuk siswa – siswi tentang informasi manfaat sayur – sayuran menjadi latar belakang peneliti untuk membuat animasi 2D dengan teknik cut out animation berjudul Petualangan Didi Di Dunia Sayuran. Aset karakter pada animasi ini digerakkan dengan plugin duik bassel yang diterapkan pada 3 tokoh utama pada video animasi 2D. Hasil akhir dari penelitian ini diperoleh bahwa 90,63 % siswa – siswi SMPN 2 Dukuhwaru menyukai video animasi “Petualangan Didi di Dunia Sayuran”. Kesimpulannya, video animasi ini tepat sebagai media kampanye tuntas makan sayur.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Teknik > Diploma III Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 25 Jan 2023 04:39
Last Modified: 25 Jan 2023 04:39
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1501

Actions (login required)

View Item View Item