PERANCANGAN BUKU KATALOG BATIK KHAS KABUPATEN TEGAL SEBAGAI MEDIA PENGENALAN

Apriliani, Eka Tamalia (2022) PERANCANGAN BUKU KATALOG BATIK KHAS KABUPATEN TEGAL SEBAGAI MEDIA PENGENALAN. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (DKV 0039.22 EKA p)
Laporan TA_Eka Tamalia Apriliani_19121001.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi karena kurang banyaknya informasi mengenai makna dari motif batik khas Kabupaten Tegal yang pada umumnya banyak sentra atau perajin batik Tegalan yang jarang diketahui oleh khalayak umum. Terlebih generasi muda sekarang yang kurang minat terhadap kerajinan lokal. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai media pengenalan tentang batik khas Kabupaten Tegal yang dirancang dalam sebuah buku katalog sebagai media pengenalan untuk masyarakat khususnya generasi muda yang dilakukan dengan metode penelitian kuantitatif dan kualitatif. Sedangkan untuk perolehan sumber data dalam penelitian ini penulis mendapatkan dari data primer dan data sekunder serta teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan, observasi dan wawancara. Dalam penelitian ini berisi tentang perancangan dalam desain layout buku katalog serta jenis motif batik khas Kabupaten Tegal. Pada isi buku katalog yang telah dirancang, penulis ingin mengenalkan sejarah batik dan jenis motif batik khas Kabupaten Tegal yang merupakan warisan budaya lokal kepada masyarakat khususnya generasi muda dengan desain yang lebih menarik dan lebih kreatif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
Divisions: Teknik > Diploma III Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 25 Jan 2023 02:25
Last Modified: 25 Jan 2023 02:25
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1496

Actions (login required)

View Item View Item