UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI KOMBINASI EKSTRAK DAUN TEH HIJAU (Camellia sinensis L.) DAN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) TERHADAP BAKTERI Streptococcus mutans

Wijaya, M. Indra (2022) UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI KOMBINASI EKSTRAK DAUN TEH HIJAU (Camellia sinensis L.) DAN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) TERHADAP BAKTERI Streptococcus mutans. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (FARM 1991.22 IND u)
TA_M. Indra Wijaya_19081026.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (FARM 1991.22 IND u)
Jurnal_M. Indra Wijaya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (252kB)

Abstract

Streptococcus mutans merupakan bakteri utama yang terlibat dalam proses karies gigi. Pemanfaatan bahan alam dapat dipilih sebagai salah satu alternatif pencegahan karies gigi. Salah satunya daun teh hijau dan sirih hijau yang memiliki kandungan kimia sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas daya hambat kombinasi ekstrak daun teh hijau dan sirih hijau terhadap bakteri Streptococcus mutans. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Metode ekstraksi yang digunakan adalah metode maserasi. Penelitian ini menggunakan tiga media yaitu media (NA) Nutrien Agar, (BHI) Braint Heart Infusion, (MHA) Mueller Hinton Agar. Uji antibakteri menggunakan metode difusi sumuran dengan uji aktivitas antibakteri pada ekstrak daun teh hijau dan sirih hijau dengan tiga replikasi formulasi, Formulasi 1= daun teh hijau 10% + sirih hijau 20%, Formulasi 2= daun teh hijau 15% + sirih hijau 15%, Formulasi 3= daun teh hijau 20% + sirih hijau 10%. Analisa data yang digunakan yaitu statistik ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi ekstrak daun teh hijau dan sirih hijau mempunyai aktivitas antibakteri terhadap Streptococcus mutans. Hasil penelitian menyatakan bahwa formulasi 3 (2:1) memiliki daya hambat paling baik lebih tinggi dibandingkan dengan formulasi 1 dan 2. Hal ini dapat diketahui dari daya hambat formulasi 3 memiliki diamet rata-rata 16,06 mm.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Kesehatan > Diploma III Farmasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 22 Dec 2022 05:19
Last Modified: 22 Dec 2022 05:19
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1323

Actions (login required)

View Item View Item