Qotratu'ain, Fernanda (2022) GAMBARAN PENGGUNAAN OBAT ANTIDIABETES PADA PASIEN DIABETES MELITUS DI PUSKESMAS PAGIYANTEN KABUPATEN TEGAL. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.
Text (Farm 1928.22 FER g)
NASKAH TA FERNANDA Q 2022.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text (Farm 1928.22 FER g)
Jurnal TA_FERNANDA Q.pdf Download (56kB) |
Abstract
Diabetes melitus termasuk salah satu penyakit degeneratif yang masih menjadi perhatian penting. Hal ini karena penyakit tersebut merupakan bagian dari empat prioritas penyakit tidak menular yang selalu mengalami peningkatan setiap tahun dan menjadi ancaman kesehatan dunia hingga saat ini. Penggunaan obat yang tidak rasional sebanyak lebih dari 50% dari seluruh penggunaan obat-obatan dalam peresepan, penyiapan, ataupun penjualannya menjadi faktor penting tingginya kasus diabetes melitus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penggunaan obat antidiabetik pada pasien Diabetes Melitus di Puskesmas Pagiyanten Kabupaten Tegal. Penelitian ini berbentuk deskriptif kualitatif. Data sekunder menggunakan resep dokter untuk pasien diabetes melitus yang diambil secara total sampling pada bulan September 2021 sebanyak 95 resep. Analisis data menggunakan analisis deskriptif. Peresepan antidiabetik berdasarkan jenis pengobatan kombinasi sebanyak 56 resep (58,94%), dan tunggal sebanyak 39 resep (41,06%). Obat tunggal yang banyak digunakan yaitu metformin 25 resep (64,10%), glimepiride 10 resep (25,64%), dan glibenklamid 4 resep (10,26%). Pengobatan kombinasi paling banyak digunakan adalah metformin dan glimepiride sebanyak 41 resep (73,21%) dibandingkan kombinasi metformin dan glibenklamid sebanyak 15 resep (26,79%).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Kesehatan > Diploma III Farmasi |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id |
Date Deposited: | 14 Dec 2022 02:20 |
Last Modified: | 14 Dec 2022 02:20 |
URI: | http://repository.poltekharber.ac.id/id/eprint/1265 |
Actions (login required)
View Item |