GAMBARAN PENGGUNAAN OBAT ANALGETIK DI PUSKESMAS SLEROK KOTA TEGAL

Azizah, Khumaeroh Ulul (2022) GAMBARAN PENGGUNAAN OBAT ANALGETIK DI PUSKESMAS SLEROK KOTA TEGAL. Diploma thesis, Politeknik Harapan Bersama.

[img] Text (FARM 1811.22 AZI)
Khumaeroh Ulul Azizah TA oke.pdf

Download (2MB)

Abstract

Analgetik adalah obat yang digunakan untuk mengurangi atau menghilangkan rasa sakit atau obat-obat penghilang nyeri tanpa menghilangkan kesadaran. Obat ini digunakan untuk membantu meredakan sakit, sadar tidak sadar kita sering mengunakannya misalnya ketika kita sakit kepala atau sakit gigi, salah satu komponen obat yang kita minum biasanya mengandung analgetik atau pereda nyeri (Soraya, 2017). Penting untuk kita ketahui tentang cara penggunaan obat analgetik yang dijual menggunakan resep dokter ini dengan benar karena obat tidak hanya menimbulkan efek terapi tetapi juga dapat menimbulkan efek yang tidak diinginkan, diantaranya reaksi sensitivitas (urtikaria, ruam), toksisitas ginjal dan hati. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penggunaan obat analgetik di Puskesmas Slerok Kota Tegal. Berdasarkan peresepan pada Bulan September-November 2021 Penelitian ini memiliki rancangan deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Rancangan penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yaitu data yang diambil dari peresepan dan rekam medik. Analisis data menggunakan analisis deskriptif. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive Sampling. Berdasarkan hasil penelitian, gambaran penggunaan obat analgetik ditinjau dari jenis obat yang digunakan adalah Paracetamol 500 mg sebanyak 28 resep, Asamafenamat sebanyak 21 resep, Ibuprofen sebanyak 18 resep

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1001 Forensic Medicine. Medical jurisprudence. Legal medicine
Divisions: Kesehatan > Diploma III Farmasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@poltektegal.ac.id
Date Deposited: 29 Nov 2022 09:13
Last Modified: 29 Nov 2022 09:13
URI: http://eprints.poltektegal.ac.id/id/eprint/1164

Actions (login required)

View Item View Item